Archive for April, 2013


Informasi Siswa Jalur Undangan

Seperti yang sudah di tetapkan dan dijadwalkan sebelumnya bahwa pengumuman siswa jalur undangan untuk calon siswa baru tahun ajaran 2013 – 2014 di SMA Tunas Bangsa akan di umumkan besok. Seluruh aktifitas penerimaan siswa baru jalur tertulis dan undangan telah ditutup pada tanggal 27 April 2013.

Besok akan ada sidang penentuan kelulusan siswa yang diterima jalur undangan, informasi umum yang bisa dijadikan patokan adalah 4 sekolah yang siang tadi berlaga dalam final CCS II akan otomatis jadi siswa undangan dengan syarat membawa atau menunjukan sertifikat finalis yang diberikan panitia CCS. Ke 4 sekolah  itu adalah: SMP Tunas Nusa, MTsN Unggul Susoh, SMPN 1 Tangan – Tangan, dan SMPN 1 Susoh.

Siswa lain yang bakal lulus jalur undangan menunggu hasil seleksi rapor besok. Perkiraan sekitar pukul 11.00 pengumuman telah ditempel di papan pengumuman. Ataupun bisa diakses di Blog Ratu bangkit atau Fb Sma Tunas Bangsa.

Hari ini tanggal 29 April 2013 jam 09, 10 Menit acara pembukaan cerdas cermat sains II di mulai, acara di MC-i oleh Dian Mayang Sari. Acara pertama yaitu laporan Ketua Kegiatan, sambutan Kepala Sekolah, selanjutnya dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan oleh Kabidikmen Pendidikan Aceh Barat Daya, bapak SABIHISMIRUDDIN. Tepat pukul 10.20, acara CCS II resmi dimulai.

Pada acara Pembukaan kali ini turut hadir Kepala Sekolah Tunas Nusa, Kepala Sekolah Tunas ABDYA, wakil Ketua DPRK sekaligus Pimpinan Wisma Granova yaitu bapak Erlizar Lizam, Bapak Perwakilan BRI Kantor Cabang Blangpidie, serta beberapa sekolah setingkat SMA sekecamatan Susoh. Sementara dari perwakilan Suzuki Abdya, Bank Aceh Kantor cabang Blangpidie, percetakan erlangga Abdya, serta Bimbingan belajar Aplus Foundation telah menghubungi pihak panitia tidak dapat hadir.

Selanjutnya pada pukul 10.30, acara CCS dilanjutkan dengan babak penyisihan berdasarkan bidang studi masing – masing. Sebanyak 12 sekolah yang memastikan ikut, peserta tiap bidang studi berusaha untuk menjawab ujian tertulis untuk mata pelajaran Fisika, Biologi, dan Matematika.

Selama 1 jam siswa berusaha maksimal, hingga pada pukul 12.30 seluruh kertas jawaban dikumpulkan dan diperiksa oleh panitia, pada pukul 13.15 hasil ujian diumumkan, dan sebanyak 8 sekolah yang mendapatkan nilai tertinggi berhak melaju ke babak perdelapan final yang akan dilaksanakan pada hari ke dua tanggal 30 April 2013. Sekolah yang masuk delapan besar tanpa mengurutkan nilai atau rangking tetapi berdasarkan absen pendaftaran berturut-turut adalah:

1. SMP 4 Babahrot

2. MTsN Blangpidie

3. SMP 1 Tangan – tangan

4. SMP Tunas Nusa

5. MTsN Unggul Susoh

6. SMP N 1 Susoh

7. SMPN Kuala Batee

8. SMPN 2 Babahrot

Besok ke 8 Peserta akan bertanding pada jam 08.00 untuk memperebutkan tempat untuk final. Delapan peserta akan dibagi ke dalam 2 sesion. Tiap sesion akan diikuti oleh 4 peserta yang akan diundi besok.

Semoga malam ini semua peserta lebih mempersiapkan diri untuk tampil maksimal besok. SEMOGA SUKSES!

ccs ii spanduk ccs II spanduk promosi  ccII

Untuk Tahun ajaran 2013 – 2014 SMA Tunas Bangsa Menerima siswa baru sebanyak 60 Orang siswa / i terbaik untuk mengisi formasi yang tersedia. Peluang untuk masuk dan diterima untuk menjadi siswa / i di SMA Tunas Bangsa masih terbuka lebar sampai pendaftaran penerimaan siswa baru  nanti di tutup pada tanggal 28 April 2013.

Bagi siswa terbaik bisa masuk melalui jalur undangan yang disediakan berdasarkan prestasi yang diperoleh. Prestasi bisa berdasarkan peringkat kelas, pemenang olimpiade, atau pemenang untuk lomba Cerdas Cermat Sains II yang akan kita laksanakan pada tanggal 29 – 30 April 2013. Siswa / siswi terbaik selain dapat mengharumkan nama sekolah juga sebagai kenangan terakhir untuk sekolah SMP/ MTs yang di cintai dengan menjadi pemenang pada acara CCS II yang akan kita laksanakan.

Pelaksanaan CCS II SMA Tunas Bangsa sempat tertunda 2 x, tetapi dengan semangat tinggi serta dukungan penuh dari seluruh perangkat OSIS dan panitia CCS II insya Allah acara CCS II akan kita laksanakan pada tanggal 29 30 April 2013. Kepada semua sponsor serta donatur acara di mohon maaf serta dukungan yang kuat agar acara CCS II ini bisa terlaksana dengan baik.

Kepada seluruh siswa peserta dari SMP/MTs se-Kabupaten Aceh Barat Daya di tunggu unjuk kemampuan terbaiknya pada tanggal yang kita rencanakan. semua persiapan untuk terlaksananya acara sudah hampir di matangkan tingal menunggu waktunya.